Pemilihan dan Pengangkatan Anggota Dewan Audit IPB Periode 2007-2012


Setelah melalui proses penjaringan Bakal Calon Anggota Dewan Audit oleh Panitia Pemilihan Anggota Dewan Audit Periode 2007-2012, dan pemilihan Calon Anggota Dewan Audit dari Bakal Calon yang diajukan Senat Akademik IPB, maka Sidang Paripurna MWA IPB pada tanggal 18 Januari 2008 telah menetapkan nama-nama sebagai berikut sebagai Anggota Dewan Audit Institut Pertanian Bogor (DA IPB) Periode 2007-2012 (Tabel 1).

Tabel 1. Nama-nama Anggota Dewan Audit IPB Periode 2007-2012.

No.

Kelompok

Nama

1

Guru Besar

Prof. Dr. M. Enoch Markum

2

Prof. Dr. Azyumardi Azra

3

Prof. Dr. Karhi Nisjar Sardjudin

1

Profesional

Ir. Setiadi Djohar, MSM, DBA

2

Dewi Hanggraeni, SE, MBA.

Pengangkatan anggota DA IPB dikukuhkan melalui Ketetapan MWA IPB Nomor 76/MWA-IPB/2008 tentang Pengangkatan Anggota Dewan Audit Institut Pertanian Bogor Tahun 2007-2012.

Selanjutnya, pada tanggal 14 Maret 2008 Anggota DA IPB telah memilih Prof. Dr. Azyumardi Azra, sebagai Ketua dan Ir. Setiadi Djohar, MSM, DBA, sebagai Sekretaris DA IPB periode 2007-2012. Pengangkatan Ketua dan Sekretaris DA IPB dikukuhkan melalui Ketetapan MWA IPB Nomor 82/MWA-IPB/2008 tentang Pengangkatan Ketua dan Sekretaris Dewan Audit Institut Pertanian Bogor Tahun 2007-2012.

Sesuai dengan PP 154 Tahun 2000 tentang Penetapan IPB sebagai Badan Hukum Milik Negara, DA IPB bertugas:

  1. menetapkan kebijakan audit serta menyusun materi dan format audit, yang meliputi masukan, keluaran, dan hasil termasuk mediator kinerja pada bidang pendidikan, penelitian, pelayanan kepada masyarakat, manajemen dan anggaran;
  2. mengevaluasi audit internal dan eksternal atas penyelenggaraan program institut secara independen untuk dan atas nama Majelis Wali Amanat;
  3. menunjuk dan mengangkat tenaga audit profesional;
  4. mengambil kesimpulan dan mengajukan saran kepada Majelis Wali Amanat.

Atas jasa-jasanya, pengabdian yang telah dijalankan Anggota DA Periode 2002-2007, IPB menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada: Prof. Dr. Achmad Baihaki, Prof. Dr. Dibyo Prabowo, Prof. Dr. Wahjudi Prakarsa, Dr. Karhi Nisjar Sardjudin, dan Ir. Setiadi Djohar, MSM, DBA.

 

Comments are closed.