Pada Rabu, 14 April 2021 IPB University menggelar Sidang Paripurna Terbuka Majelis Wali Amanat (MWA) dan Rabuan Bersama 2021. Pada kesempatan ini, Ketua MWA IPB University, Prof Tridoyo Kusumastanto, PhD secara resmi membuka acara sidang yang dihadiri anggota MWA secara luring maupun daring. Tak hanya anggota MWA, acara ini juga dihadiri secara luring oleh Ketua Senat Akademik, Ketua Dewan Guru Besar, para Wakil Rektor, Sekretaris Institut, Kepala Lembaga, para Dekan dan para Kepala Badan.
Sementara itu para Direktur, Kepala Kantor, Kepala Biro, Wakil Dekan, Kepala Unit, Ketua dan Sekretaris Departemen dan jajaran pejabat lainnya, para dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa menyaksikan acara ini secara daring melalui kanal youtube IPB TV.
Pada acara bertema “Excellent Innovations untuk Kemandirian Bangsa” ini, Rektor IPB University, Prof Dr Arif Satria memaparkan Laporan Kinerja Rektor Tahun 2020.
Pemaparan Evaluasi Kinerja Rektor 2020 ini mendapatkan tanggapan dari Prof Tridoyo Kusumastanto selaku Ketua MWA IPB University. “Kami menyikapi terkait dengan realisasi kinerja IPB University, berdasarkan kontrak kinerja tahun 2020. Kami sangat menghargai atas capaian yaitu dari sepuluh target dimana delapan target tercapai dengan nilai yang sangat baik. Capaiannya 107-183 persen,” ujarnya.
Prof Tridoyo juga merekomendasikan tentang pentingnya meningkatkan pencapaian Indikator Kinerja (IK) dan mengembangkan IK yang relevan dengan IK 2021. Hal ini menyesuaikan dengan tema tahun ketiga dari Renstra IPB University yaitu Excellent Innovation.
Selain pemaparan Laporan Kinerja Rektor Tahun 2020, pada kesempatan ini juga dilakukan peluncuran beberapa aplikasi baru yang dikembangkan Direktorat Sistem Informasi dan Transformasi Digital (DSITD). Yaitu HR Portal, Shortlink ipb.university dan DiSign.
HR Portal adalah super apps kepegawaian IPB University yang dapat diakses menggunakan platform website yang terintegrasi dan merangkum aktivitas dosen dan tenaga kependidikan. Yang meliputi aktivitas akademik, kepegawaian, penelitian, pengabdian masyarakat dan aktivitas administrasi perkantoran lainnya. Hanya dengan satu portal aplikasi, dapat dilihat agenda rapat, persuratan, kepegawaian, aktivitas akademik, presensi, karya ilmiah, dan riwayat kunjungan ke poliklinik. HRportal dapat diakses di hrportal.ipb.ac.id.
Untuk shortlink ipb.university, shortlink ini dapat memperpendek URL agar memudahkan untuk mengingat URL atau link yang panjang.
DiSign (digital signature) adalah sebuah platform tanda tangan dalam bentuk digital. Aplikasi ini mempermudah proses surat menyurat, lebih efisien dan tentunya aman. DiSign telah tersertifikasi CA, dilengkapi dengan fitur tanda tangan, QR code dan paraf dan tentunya dapat diakses dari manapun dan kapanpun.
Direktorat Kerjasama dan Hubungan Alumni (DKHA) juga mempersembahkan sebuah portal alumni yang bernama Alumni IPB Pedia.id. Yakni portal informasi seputar daftar alumni-alumni IPB University yang memiliki pencapaian yang mumpuni di bidangnya.
Tak hanya itu, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IPB University juga meluncurkan Sistem Informasi Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (SIPPM) dan Penyerahan Data Desa Presisi Lingkar Kampus Dramaga dan Perencanaan Dramaga University Town.
Melalui SIPPM ini para dosen dan peneliti dapat melaporkan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang akan, sedang atau telah dilaksanakan secara realtime dalam sekali entry. SIPPM ini bertujuan untuk memudahkan pelaporan berbagai kinerja perguruan tinggi seperti Kinerja Penelitian, Indikator Kinerja Utama (IKU), Kinerja Pengabdian kepada Masyarakat (Abdimas), Sustainable Development Goals (SDGs), World University Ranking (WUR), dan lainnya, dalam rangka peningkatan rekognisi dan reputasi IPB University.
Pada kesempatan ini, Rektor IPB University, Prof Arif Satria didampingi Kepala LPPM, Dr Ernan Rustiadi secara simbolis menyerahkan Data Desa Presisi kepada perwakilan Kepala Desa/Lurah Lingkar Kampus yang dalam hal ini diwakili Kepala Desa Cihideung Ilir, Ilman. Data yang diserahkan berupa Peta Administrasi, Peta Orthophoto, Buku Monografi dan Data Desa Presisi Desa Cihideung Ilir.
Di penghujung acara dilakukan penandatangan Target Kinerja IPB University Tahun 2021 oleh Rektor, para Wakil Rektor, Sekretaris Institut, Kepala Lembaga, para Dekan dan para Kepala Badan.
Acara ini kian semarak dengan persembahan dendang lagu “Pemuda” yang dilantunkan oleh Ditha Fithrialdhi dan Alfiroos Joluwin. (SMH/zul)
Comments are closed.